Sebelum berangkat umroh, seperti emak emak gaul lainnya, saya sibuk berselancar di internet mencari tahu tentang pengalaman terbang dengan Qatar Airways terutama bersama anak-anak. Sedihnya, saya nggak menemukan banyak postingan tentang hal ini. Kebanyakan hanya membahas secara garis besar bagaimana persiapaan umroh sebelum dan saat sampai di Mekah sana. Jadi mumpung saya inget, postingan ini saya buat selain buat memori si kakak dan adek kelak, juga agar ada manfaatnya buat emak emak yang bakal terbang dengan maskapai ini.
Penerbangan kemarin kita naik Qatar Airways, CGK-DOH selama kurang lebih tujuh jam perjalanan lalu lanjut DOH-JED kurang lebih dua jam perjalanan. Fasilitasnya kurang lebih sama, kecuali jumlah makan yang dibagikan. Pesawatnya jenis Dreamliner dengan jumlah seat 3-3-3. Karena saya belum pernah naik pesawat lain ke luar negeri, jadi saya ngga bisa ngasih perbandingan room atau kursi yang tersedia.
Penerbangan kemarin kita naik Qatar Airways, CGK-DOH selama kurang lebih tujuh jam perjalanan lalu lanjut DOH-JED kurang lebih dua jam perjalanan. Fasilitasnya kurang lebih sama, kecuali jumlah makan yang dibagikan. Pesawatnya jenis Dreamliner dengan jumlah seat 3-3-3. Karena saya belum pernah naik pesawat lain ke luar negeri, jadi saya ngga bisa ngasih perbandingan room atau kursi yang tersedia.